ABTI BOLA TANGAN KABUPATEN DEMAK MULAI PERSIAPAN LATIHAN GOES TO PORPROV XV JATENG 2018

WURI LARASATI/6101415041

Persiapan Bola Tangan Kabupaten Demak goes to Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) JATENG 2018 yang akan diselenggarakan di Kota Bengawan Solo sudah dimulai sejak pemusatan latihan untuk babak kualifikasi PORPROV 2018.


Latihan simulasi Seleksi Provinsi dilaksanakan pada tanggal 10/02/2018 di Alun-alun  simpang enam Demak yang di pantau langsung oleh Ketua Umum ABTI Bola Tangan Kabupaten Demak Bapak Arditho Prabowo dan di dampingi oleh Pelatih Kepala Abdul Oemar untuk memberikan semangat dan motivasi para atlet untuk memajukan kualitas latihan untuk menghadapi PORPROV 2018.


Bola Tangan Kabupaten Demak akan bertanding dengan 8 tim yang telah lolos PORPROV XV Jateng. Tim bola tangan putra yang lolos PORPROV XV JATENG antara lain Kota Semarang, Kabupaten Pati, Kabupaten Demak, Kabupaten Kendal, Kota Pekalongan, Kabupaten Tegal, Kabupaten Kebumen, dan Kota Surakarta. Sedangkan Tim Bola Tangan Putri yang telah lolos PORPROV XV JATENG 2018 antara lain Kota Semarang, Kabupaten Pati, Kabupaten Demak, Kabupaten Kendal, Kabupaten Banyumas, Kabupaten Tegal, Kabupaten Kebumen, dan Kota Surakarta.


Cabang olahraga Bola Tangan baru pertama kali di pertandingkan di Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) dan Kabupaten Demak siap mencatatkan  sejarah baru sebagai juara di PORPROV XV JATENG 2018.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PUASA TAK MENJADIKAN ALASAN ATLET HANDBALL DEMAK UNTUK BERMALAS-MALASAN

Tugas Sport Jurnalism